Honeye Lens, Mata Cantik Bak Unnie Korea [Unboxing!]

Sebagai pengguna kacamata, ada waktu-waktu tertentu alat bantu pengelihatan ini kurang mendukung penampilan. Misalkan, saat harus menghadiri wisuda atau menjadi among tamu di acara kerabat. Dua kegiatan ini biasanya menuntut untuk pakai make up, bukan?

Saat bermakeup agak tebal, mau itu dandan sendiri atau hasil tangan MUA, usaha lebih yang mesti disiapkan orang berkacamata adalah membeli lensa kontak atau softlense.

Setidaknya ada dua alasan mengapa saya beralih menggunakan softlense di momen tertentu. Pertama, karena tak ingin menutupi riasan mata. Sedangkan alasan ke dua, lebih baik menyiapkan softlense pribadi sebab kebanyakan MUA hanya menyediakan softlense normal saja.

Belakangan saya sadari kalau penggunaan lensa kontak sebelumnya tidak berlandaskan ilmu yang benar. Padahal asal beli softlense tanpa memahami informasi produk dan kebutuhan diri karena yakin hanya dipakai sekali tak mengurangi risiko yang mengintai.

Saat sudah mengerti do's and dont's saat menggunakan softlense, aktivitas memilah dan memilih merek sesuai standar hati jadi lebih ribet. Namun semua itu tak mengapa asal minus tak bertambah─bahkan yang paling buruk iritasi hingga infeksi!

Pucuk dicinta ulam tiba, sewaktu berselancar di e-commerce asal Singapura kecintaan emak-emak kita, saya ketemu dengan official store Honeye Lens.

Honeye Lens, ekslusif hasilkan karya di Korea

Hadir di blantika kontak lensa pada 2021 lalu, Honeye Lens mengklaim sosok dibalik berdirinya perusahaan ini justru pemain lama industri softlense sejak 2001. Secara jujur, Honeye Lense mengungkap kalau perusahaan induknya adalah pemasok langsung dari Korea.

Meski buatan negeri ginseng, Honeye Lens mengawal sendiri pengembangan produknya mulai dari pola hingga warna agar selaras dengan tipe mata orang Asia, khususnya Indonesia.

Serempak dengan riak gelombang KPop, Honeye Lens mengusung konsep mewakili hidup manusia masa kini dipadukan manisnya nostalgia lewat packaging warna nyentrik nan ceria.

Oiya, sedikit berbeda saat belanja merek lainnya, toko resmi Honeye Lens di e-commerce yang saya gunakan mencantumkan harga untuk 1 pieces atau vials (botol) saja. Jadi pastikan menambahkan 2 pieces di keranjang belanja supaya dapat sepasang ya!

Bundle warna-warni bikin happy

Saya menjatuhkan pilihan ke seri Power Puff Girls Buttercup. Harga satuan Rp 55.000,- sehingga harga sepasangnya jadi Rp 110.000,-.

Sayangnya karena kemarin terburu-buru checkout, ternyata kadar air seri ini cuma 40% sedangkan tipikal mata saya mudah berair. Alhasil dalam waktu dekat harus beli seri lain berkadar air di atas 50%.

Selain dapat peringkat tinggi dari pelanggan buat kelembutan dan kenyamanan pemakaian lensa, pernak-pernik yang didapat dari bundle-nya patut diapresiasi. Niat banget sih, Fellas bisa dapat sticker lengkap dengan petunjuk pemakaian hingga penyimpanan kontak lensanya juga!


Semoga cocok di mata saya yang agak pilih-pilih kontak lensa ini. Segera akan update kembali saat sudah memakainya, ditunggu ya Fellas!

Posting Komentar

6 Komentar

  1. Bagus banget, cuma sayang ya gabisa dipake sama yang memiliki silinder.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Yup, salah satu kekurangan lensa kontak. Tapi karena kepepet silindernya dikorbanin dulu sehari :")

      Hapus
  2. Nampaknya persiapan demi persiapan pernikahan mulai terlihat progresnya ya kak Tasya. Perempuan mah emang gitu, hal kecil-kecil tak akan luput dari ingatan demi menunjang penampilan. Ditunggu review nya kak.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hahahaha Kak! Alias kitanya aja bingung mau nulis apalagi buat setoran ODOP. Alhasil ditulis seada-adanya 🤣

      Hapus
  3. wow bagus banget ya kak, jadi pengen pakai juga cuma masih takut dan ragu sih

    BalasHapus